Tuesday, March 13, 2018

SETIAP ORANG PERLU NASEHAT



Oleh Siswo Kusyudhanto 

Beberapa waktu yang lalu, setelah usai subuh saya sedakahi banyak nasehat oleh Ustadz Maududi Abdullah via WA, alhamdulillah banyak nasehat beliau yang berguna untuk modal saya memperbaiki diri, dan menjadi introspeksi bagi saya dimasa depan. 
Saya sangat bersyukur masih ada yang menasehati, coba bayangkan jika tidak ada satupun orang memberi nasehat kepada kita, mungkin kita akan lama berkubang dalam kesalahan tampa ada usaha untuk lebih baik lagi, atau jika tak ada satupun orang yang menasehati kita mungkin kita akan lama berada dalam kesalahan tampa pernah menyadarinya, ujungnya dosa yang kita perbuat makin banyak dan tidak mengetahui hal itu, celaka.
Kesimpulannya kita semua perlu nasehat, karena kita tidak akan pernah tau seperti apa diri kita tampa adanya penilaian orang lain, jika kita merasa tidak perlu nasehat dari siapapun mungkin saja kita termasuk golongan orang yang sombong, karena merasa selalu dalam kebenaran, waallahua'lam.

Allah ta’ala berfirman (yang artinya),

“Demi masa, sesungguhnya seluruh manusia benar-benar berada dalam kerugian, kecuali orang-orang yang beriman, beramal salih, saling menasehati dalam kebenaran dan saling menasihati untuk menetapi kesabaran.” (QS. al-’Ashr: 1-3)

Sumber referensi "Arti Sabar", karya Ari Wahyudi di muslim. Or. Id

No comments:

Post a Comment