Wednesday, November 1, 2017

SYUKUR ITU APA?




Oleh Siswo Kusyudhanto
Banyak orang mudah mengatakan dirinya telah bersyukur atas nikmat yang telah Allah Azza Wa Jalla kepadanya, ketahuilah bahwa syukur bukan sebatas pengakuan, syukur bukan hanya dibibir saja, namun konsekuensi syukur itu sangat luas.
kata Ustadz Armen Halim Naro Rahimahullah, "bersyukur artinya adalah ibadah, karena ibadah adalah wujud syukur kita kepada Allah Azza Wa Jalla atas segala nikmat yang diberikanNya, bersyukur punya kaki sehat digunakan berjalan ke masjid untuk shalat berjamaah, bersyukur punya harta maka disedekahkan dan dizakatkan, bersyukur punya tangan yang sehat gunakan mencari nafkah demi anak dan istri, juga untuk membaca buku agama, bersyukur punya telinga yang normal digunakan mendengarkan kajian ilmu agama dan seterusnya. Maka orang yang tidak bersyukur adalah orang yang telah diberikan banyak nikmat oleh Allah Azza Wa Jalla namun malah dia gunakan untuk bermaksiat kepada Allah Azza Wa Jalla, waallahua'lam."
Firman Allah ta’ala yang artinya
“Aku tidak menciptakan jin dan manusia melainkan agar mereka beribadah kepada-Ku” (QS Adz Dzaariyaat 51 : 56)
“Beribadahlah kepada Tuhanmu sampai kematian menjemputmu” (QS al Hijr [15] : 99)

No comments:

Post a Comment