Dalam sebuah kajian Ustadz Abu Haidar As Sundawy mengatakan, " kadang kalau kita mengingatkan seorang wanita yang membuka aurat didepan umum, kemudian berdalih - ini Khan tubuh aku sendiri, kenapa anda ikut sibuk dengan diri saya? -, sesungguhnya wanita ini tidak mengetahui hakekat dari penciptaan Allah atas dirinya, ketahuilah apapun yang ada pada diri kita hanyalah titipan, termasuk tubuh yang kita miliki, dan selama kita dititipi oleh Allah wajib mengikuti aturan main dari pemilik tubuh ini yakni Allah. Mungkin sama halnya misal ada seseorang merental sebuah mobil, kalau selama meminjam mobil itu jika mengendarainya asal-asalan semisal ditabrak-tabrakkan atau ugal-ugalan tentu si pemilik mobil akan mengingatkan si penyewa mobil, karena aturan main dari sipemilik mobil sudah jelas, agar sipenyewa mobil menggunakan mobil itu untuk berhati-hati dalam mengendarainya.
Semoga banyak wanita mengetahui hakekat berhijab, agar mengerti tujuan dia berhijab, sehingga ada keyakinan yang mendalam atas amalan ini, aamiin."
Semoga banyak wanita mengetahui hakekat berhijab, agar mengerti tujuan dia berhijab, sehingga ada keyakinan yang mendalam atas amalan ini, aamiin."
Allah telah mewajibkan ketaatan kepada Allah dan Rasul-Nya berdasarkan firmanNya:
وَمَا كَانَ لِمُؤْمِنٍ وَلا مُؤْمِنَةٍ إِذَا قَضَى اللَّهُ وَرَسُولُهُ أَمْرًا أَنْ يَكُونَ لَهُمُ الْخِيَرَةُ مِنْ أَمْرِهِمْ وَمَنْ يَعْصِ اللَّهَ وَرَسُولَهُ فَقَدْ ضَلَّ ضَلالا مُبِينًا
“Dan tidaklah patut bagi laki-laki yang mukmin dan tidak (pula) bagi perempuan yang mukmin, apabila Allah dan Rasul-Nya telah menetapkan suatu ketetapan, akan ada bagi mereka pilihan (yang lain) tentang urusan mereka. dan Barangsiapa mendurhakai Allah dan Rasul-Nya Maka sungguhlah Dia telah sesat, sesat yang nyata.” (QS. Al Ahzab: 36)
Allah juga telah memerintahkan para wanita untuk menggunakan hijab sebagaimana firman Allah:
وَقُلْ لِلْمُؤْمِنَاتِ يَغْضُضْنَ مِنْ أَبْصَارِهِنَّ وَيَحْفَظْنَ فُرُوجَهُنَّ وَلا يُبْدِينَ زِينَتَهُنَّ إِلا مَا ظَهَرَ مِنْهَا وَلْيَضْرِبْنَ بِخُمُرِهِنَّ عَلَى جُيُوبِهِنَّ
“Katakanlah kepada wanita yang beriman: “Hendaklah mereka menahan pandangannya, dan kemaluannya, dan janganlah mereka Menampakkan perhiasannya, kecuali yang (biasa) nampak dari padanya. dan hendaklah mereka menutupkan kain kudung ke dadanya.” (QS. An Nuur: 31)
Sumber: referensi, "hijab muslimah" penyusun Abu Sa'id Satria di web muslim.or.id
No comments:
Post a Comment