Tuesday, February 13, 2018

KITA TERMASUK ORANG GAGAL ATAU ORANG BERHASIL MENGHADAPI UJIAN ?



Oleh Siswo Kusyudhanto
Seseorang bertanya kepada Ustadz Abu Haidar As Sundawy, "ya ustadz apa yang dapat diambil dari sebuah ujian?". Ustadz menjawab, banyak yang dapat diambil dari setiap ujian yang kita hadapi, dalam banyak orang ujian memberi pengaruh baik pada dirinya, jika biasanya orang tidak pernah melakukan shalat tahajud, tapi ketika dia mendapat ujian dia mau menegakkan shalat tahajud karena dia merasakan membutuhkan Allah dalam keadaan seperti itu. Ada kalanya seseorang tidak serius dalam doanya, namun ketika dia mendapat ujian dia jadi sangat bersungguh-sungguh dalam berdoa dan seterusnya, banyak kebaikan dari ujian yang terjadi pada seseorang.
Lihat ujian sebagai keadaan dimana Allah ingin melihat sikap ketika menghadapi ujian itu, Allah ingin melihat sikap baik atau buruk yang diambil seseorang ketika ujian datang padanya.
Jika ada sebuah ujian datang kemudian pelariannya dia pergi ke diskotik atau karaoke kemudian minum minuman keras untuk melupakan masalah yang dihadapinya sampai dia teler berat, tentu ini sikap yang buruk, pilihan yang salah, karena menjadi dosa baginya. Sebaliknya jika sebuah ujian datang seseorang makin membuat dia dekat dengan Allah dengan banyaknya amal ibadah yang di lakukannya , itulah orang yang lulus dari ujiannya itu. Dan setiap kali akan ada ujian yang datang untuk menguji manusia, disanalah terlihat apakah dia lulus dari ujian itu atau gagal. waallahua'lam."
Allâh Azza wa Jalla berfirman:
وَلَنَبْلُوَنَّكُمْ حَتَّى نَعْلَمَ الْمُجَاهِدِينَ مِنْكُمْ وَالصَّابِرِينَ وَنَبْلُوَ أَخْبَارَكُمْ
Dan sesungguhnya kami benar-benar akan menguji kamu agar kami mengetahui orang-orang yang berjihad dan yang bersabar di antara kamu, dan agar kami menyatakan (baik buruknya) hal ihwalmu [Muhammad/47:31]

No comments:

Post a Comment