Tuesday, February 21, 2017

Buku MENGHIDUPKAN SUNNAH-SUNNAH YANG TERLUPAKAN, Haifa binti Abdullah ar-Rasyid,


Dari Pustaka Imam asy-Syafi’i
Sunnah Rasulullah yang kian terasing di masa ini membuat kita mengelus dada, mengeluh atau meratap bukanlah solusi terbaik yang harus diambil. Lalu apa yang semestinya kita perbuat? Mari bersatu padu menggalakkan sunnah di setiap penjuru! Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda,
((من أحيا سنة من سنتي فعمل بها الناس، كان له مثل أجر من عمل بها، لا ينقص من أجورهم شيئاً))
“Barangsiapa yang menghidupkan satu sunnah dari sunnah-sunnahku, kemudian diamalkan oleh manusia, maka dia akan mendapatkan (pahala) seperti pahala orang-orang yang mengamalkannya, dengan tidak mengurangi pahala mereka sedikit pun.” (HR. Ibnu Majah,no. 209)
Dari hadits ini dipetik faidah bahwa ia mendapatkan dua keutamaan sekaligus, yakni mengamalkan sunnah dan ia menampakkan sunnah di tengah-tengah manusia. Bahkan Syaikh Muhammad bin Shalih al-Utsaimin memberikan motivasi,“Sesungguhnya sunnah Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam jika semakin dilupakan, maka (keutamaan) mengamalkannya pun semakan kuat (besar), karena (orang yang mengamalkannya) akan mendapatkan keutamaan mengamalkan (sunnah itu sendiri) dan (keutamaan) menyebarkan (menghidupkan) sunnah dikalangan manusia.” (muslim.or.id/3316)
Harga buku 60 ribu, harga belum termasuk ongkos kirim, bagi teman yang berminat silahkan inbox, atau hubungi WA 081378517454, semoga menjadi info manfaat, syukron.

No comments:

Post a Comment