Friday, April 12, 2019

SAKIT ADALAH PEMBERSIH DOSA


Oleh Siswo Kusyudhanto
Beberapa tahun yang lalu tampa sengaja bertemu dengan seorang pendeta muda yang sedang menempuh pendidikan di sekolah teologi.
Kami terlibat dalam pembicaraan ringan, tiba-tiba dia menyinggung soal Syaikh Ahmad Deedat Rahimahullah, kata dia sebab dosanya banyak memurtadkan orang Nasrani menjadi Muslim Syaikh Deedat dihukum oleh Allah berupa siksa sakit yang berkepanjangan sampai beliau wafat, lalu saya katakan, "Dasar kalian orang kafir, eh non muslim, kalian tidak tau manfaat atau faedah sakit bagi seorang Muslim, bagi kami seorang Muslim sakit adalah sarana mengikis dosa, seperti yang terjadi pada Syaikh Ahmad Deedat Rahimahullah siapa tau dengan sakit yang berkepanjangan itu Allah Ta'ala ingin membersihkan dosa-dosa Syaikh Ahmad Deedat Rahimahullah sebelum nyawanya dicabut ?, Waalahua'lam."
Mendengar penjelasan saya dia terdiam, mungkin malu atas tuduhan sekaligus ketidak tahuan nya akan ajaran Islam, lalu dia mengalihkan tema pembicaraan.
Semoga dia mau belajar tentang Islam dan menjadi hidayah baginya, aamiin.
Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda,”Tidaklah menimpa seorang mukmin rasa sakit yang terus menerus, kepayahan, penyakit, dan juga kesedihan, bahkan sampai kesusahan yang menyusahkannya, melainkan akan dihapuskan dengannya dosa-dosanya. (HR. Muslim)
Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda, “Sakit demam itu menjauhkan setiap orang mukmin dari api Neraka.” (HR. Al Bazzar, shohih)
Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda yang artinya,” Janganlah kamu mencaci maki penyakit demam, karena sesungguhnya (dengan penyakit itu) Allah akan mengahapuskan dosa-dosa anak Adam sebagaimana tungku api menghilangkan kotoran-kotoran besi." (HR. Muslim)
Sumber Referensi"Rahasia di balik Sakit", karya Ustadz Abu Hasan Putra ST. Di Muslim.or

No comments:

Post a Comment